EFEKTIVITAS PELAKSANAAN KEGIATAN BUDIDAYA RUMPUT LAUT DALAM RANGKA PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT PESISIR

Authors

  • Ilda Fibri Damayanti Universitas Samawa
  • Subhan Purwadinata Universitas Samawa
  • Ika Fitriyani Universitas Samawa

DOI:

https://doi.org/10.58406/jeb.v9i3.600

Keywords:

Budidaya Rumput Laut, Ekonomi Kerakyatan

Abstract

Pelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas budidaya rumput laut dalam rangka pemberdayaan ekonomi kerakyatan masyarakat pesisir di Desa Pulau Kaung Kecamatan Buer. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dimana metode penelitian ini berlandaskan pada obyek yang alamiah dan peneliti sebagai instrumen kunci, pengambilan sampel sumber data dilakukan secara purposive dan snowball, teknik penelitian trianggulasi (gabungan), analisis data bersifat induktif/kualitatif, dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna daripada generalisasi. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara, dokumentasi, dan observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa budidaya rumput laut yang dilakukan oleh masyarakat pesisir Desa Pulau Kaung bisa dikatakan cukup berhasil, hal ini bisa dilihat dari mendongkraknya perekonomian masyarakat di wilayah pesisir di daerah ini. Budidaya rumput laut ini sedang berkembang cukup pesat dalam menunjang pertumbuhan ekonomi di wilayah pesisir Kabupaten Sumbawa, ditambah juga dukungan dari Pemerintah Daerah sehingga menjadikan program ini cukup berhasil dilaksanakan. Budidaya rumput laut yang dilakukan masyarakat melalui program Pemerintah Daerah cukup berhasil dilakukan yang mana menunjukkan bahwa budidaya ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat pesisir dan juga dapat memberdayakannya. Hal ini jika dilihat dari awal proses penanaman hingga kepada proses pemanenan pendapatan yang diperoleh mencukupi kebutuhan hidup bahkan dapat untuk mengembangkan usahanya misalnya untuk pembelian perahu, menyekolahkan anak, perbaikan rumah dan pemenuhan kebutuhan hidup lainnya.

Downloads

Published

2021-12-31