ANALISIS DETERMINAN PENDAPATAN PEREMPUAN PEDAGANG ONLINE DI KABUPATEN SUMBAWA
Keywords:
Usaha Jual Beli Online, PendapatanAbstract
Salah satu peluang bisnis yang banyak diminati oleh perempuan adalah usaha jual beli online. Dominasi kaum
hawa dalam bisnis ini menarik perhatian untuk diteliti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh
harga, jenis barang dan kualitas barang terhadap pendapatan perempuan pedagang online di Kabupaten
Sumbawa. Penelitan ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan responden sebanyak 32 orang yang
ditentukan dengan metode purpusive sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner dan
analisis data menggunakann regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan variabel harga, jenis barang
dan kualitas barang berpengaruh positif dan signifikan baik secara simultan maupun secara parsialterhadap
pendapatanperempuan pedagang online denagn kontribusi sebesar 86.40%. Berdasarkan hasil penelitian, maka
disarankan kepada pedagang untuk meningkatkan manajemen usahanya dengan baik agar dapat
mengembangkan bisnisnya.